Turnamen Orienteering Internasional perdana akan di gelar di kota Sabang

Didik Ardiansyah
Ketua FONI Aceh Abdul Mukti S.E., MA, MBA, bertekad membumikan olahraga orienteering di Aceh sekaligus meningkatkan ekonomi wisata kreatif masyarakat.

 

Federasi Orientering Nasional Indonesia (FONI) Aceh, 6-8 September 2024 mendatang akan menggelar Aceh international Orientering (AIO) di kota Sabang. Event berskala internasional ini merupakan warming up menyambut pelaksanaan PON XXI 2024 Aceh-Sumut.

 


Panitia Aceh International Orienteering foto bersama, usai menggelar rapat koordinasi dengan Pemerintah Kota sabang di kantor Walikota Sabang.

 

Ketua FONI Aceh Abdul Mukti S.E., MA, MBA mengatakan event yang berlangsung di pulau paling barat Indonesia ini mengundang para orienteers atau pegiat olahraga orientering dari seluruh dunia untuk memperebutkan total hadiah ratusan juta rupiah. 

 

Selain bertujuan membumikan olahraga orientering di Aceh dan Tanah Air, event AIO ini sekaligus mengangkat potensi wisata sabang kepada masyarakat Internasional, jelas “Mukti”. 

 

Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan industri wisata dan ekonomi kreatif warga di pulau sabang ungkap ketua FONI Aceh ini.

 

Sementara itu ketua pelaksana Aceh International Orienteering Zian Maulana menyebutkan, para orienteers yang mengikuti AIO ini nantinya akan melintasi rute-rute obyek wisata yang ada di kota Sabang, seperti objek wisata Benteng Jepang di Anoi Itam, tugu Merah Putih, tugu Sabang Marauke dan sejumlah kawasan lainnya. 

 

Mereka akan mengikuti berbagai kelas kompetisi yang diperlombakan, untuk kategori pria dan wanita, dari berbagai tingkatan usia.

 

Selama kompetisi, paserta dan pengunjung akan disajikan dengan keindahan alam kota Sabang dalam rangka mempromosikan Sport Tourism, sebagai salah satu kegiatan penunjang promosi destinasi Wisata Aceh, mulai potensi laut yang indah, hingga hutan tropis yang hijau. 

 

Kegiatan yang didukung sepenuhnya oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh ini, diharapkan mampu memberikan kesan baik bagi kota Sabang sekaligus memberi pengalaman yang menyenangkan bagi para orienteers.

 

 

 

Editor : Didik Ardiansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network