Kota Lhokseumawe, Kutaraja.inews.id - Puluhan Siswa dan siswi dari MAN Kota Lhokseumawe bersama para guru antusias mengikuti event menjadi Relawan Kesehatan Mental pada Arunika Youth Volunteer (AYV) Batch 3 yang dilaksanakan pada hari sabtu, 05 oktober 2024 oleh telah Biro Psikologi Arunika dengan tajuk Arunika Youth Volunteer (AYV) Batch 3 di MAN Kota Lhokseumawe yang diikuti oleh 43 siswa dan siswi dan 8 guru.
Dalam kegiatan ini, siswa dan siswi yang berpartisipasi serius menyimak materi tentang pentingnya kesehatan mental bagi dirinya maupun orang-orang sekitarnya.
Penyampaian materi pertama mengenai "Mental Health for Better Life” oleh ibu Sri Azni, M.Psi., Psikolog dan materi kedua mengenai “Deteksi Dini pada Luka Psikologis” oleh Nurmasyitah Maulida, S.Psi sangat serius diikuti oleh para siswa dan siswi oleh Man 7 Kota Lhokseumawe.
“Orang dengan mental yang sehat dapat menggunakan kemampuan atau potensi secara maksimal dalam menghadapi tantangan hidup, serta menjalin hubungan positif dengan orang lain. Volunteer muda MAN Kota Lhokseumawe diharapkan mampu merawat mental sehat agar dapat membantu temannya yang membutuhkan bantuan psikologis” ujar Nurmasyitah dari Biro Psikologi Arunika.
Seluruh siswa dan siswi juga berpartisipasi aktif dalam role play kasus-kasus luka psikologis dan mempraktekkan langkah-langkah dalam penanganannya.
Hingga saat ini tercatat 91 orang Volunteer Kesehatan Mental dari beberapa sekolah di wilayah Kota Lhokseumawe. Diharapkan program ini bisa membantu siswa dan guru mendeteksi dan melakukan langkah awal terhadap siswa yang membutuhkan penanganan psikologis.
Editor : T Dani
Artikel Terkait