Kota Jantho - TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 yang dilaksanakan Kodim 0101/KBA, membawa harapan baru bagi warga warga Gampong Teurebe Kecamatan Jantho, Kabupaten Aceh Besar. TNI bersama sejumlah stakeholder melakukan pembangunan fisik dan non fisik, diantaranya membangun rumah layak huni, membuka akses jalan bagi petani, membangun gorong-gorong, melakukan sosialisasi kesehatan dan pembagian sembako.
Aula Raminah, Salah seorang warga kurang mampu di Gampong Teurebe menyebutkan tak menyangka saat ini bisa menempati rumah yang sangat nyaman, yang dibangun para prajurit TNI. “Ini seperti mimpi, saya tak menyangka bapak-bapak TNI membangun rumah untuk saya' katanya.
Rumah Raminah yang berukuran 4x6, dulunya hanya terbuat dari papan usang yang yang telah lapuk disana-sini. Demikian juga dengan atap rumah yang bocor saat hujan datang. Lantai rumah yang hanya beralaskan tanah, membuat rumah Raminah sangat tak layak huni, apalagi rumah tersebut tidak meiliki fasilitas MCK yang memadai.
Kini Raminah beserta suami dan anaknya sudah bisa tidur dengan tenang dan nyaman. TMMD ke-124 membangun rumah semi permanen baginya dengan fasilitas MCK lengkap.
Kamis pagi (22 Mei 2025 ) Progres Kegiatan TMMD ke-124 dipantau langsung pelaksanaannya oleh tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) Paban IV/Kosmos Sterad, Kolonel Kav Zubaedi, S.Sos., M.M.
Menurut Zubaedi sejumlah item pelaksanaan TMMD ke-124 yang dilaksanakan jajaran Kodim 0101/KBA telah memasuki 75 persen tahapan pengerjaan dan telah sesuai dengan program yang direncanakan.
Rumah bantuan layak huni untuk warga Gampong Teurebe merupakan salah satu program dari TMMD ke-124. Pembangunan rumah layak huni untuk keluarga kurang mampu tersebut merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat.
Program TMMD bukan hanya menghadirkan bangunan fisik, tapi juga membangun semangat dan harapan baru bagi masyarakat dengan mengedepankan semangat gotong royong,
TMMD diharapkan memberikan dampak jangka panjang, seperti terbukanya akses ekonomi, peningkatan infrastruktur dasar, dan penguatan ketahanan wilayah khususnya di Kab. Aceh Besar.
Editor : Didik Ardiansyah
Artikel Terkait