Singkil,Kutaraja.INews.id - 25 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Singkil, resmi dilantik dan diambil sumpah dalam Rapat Paripurna Dprk untuk periode 2024-2029. 25 anggota DPRK yang dilantik itu merupakan hasil pemilihan umum serentak pada 14 Februari lalu.
Para pemenang kontestasi Pemilihan Umum yang diselenggarakan pada 14 februari 2024 lalu, senin 19 agustus 2024 secara resmi dilantik. Proses pengambilan sumpah dan janji tersebut digelar di ruang rapat paripurna DPRK Aceh Singkil.
Dari 25 anggota legislatif yang dilantik 15 orang diantaranaya merupakan wajah baru. sedangkan 10 lainnya telah menjabat pada periode sebelumnya.
Adapun perolehan 25 kursi dprk untuk periode 5 tahun mendatang terdiri dari Nasdem dengan 4 kursi, Gerindra, PKB, Hanura dan Golkar masing-masing 3 kursi. PKS,PPP,Demokrat masing-masing 2 kursi, kemudian PNA,PAN,PDIP masing-masing 1 kursi.
Dari hasil raihan kursi itu, h. Amaliun dari Partai Nasdem dipercaya menjabat sebagai Ketua sementara.
sementara itu, Pj Bupati Aceh Singkil Azmi dalam sambutannya menyampaikan rasa bangganya karena Bangsa Indonesia telah berhasil melaksanakan 13 kali Pemilihan Umum yang relatif tertib dan lancar.
Ia juga menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh Rakyat Indonesia, terutama masyarakat Aceh Singkil, yang telah menggunakan Hak Konstitusionalnya pada Pemilu 14 Februari lalu.
Editor : Didik Ardiansyah
Artikel Terkait