get app
inews
Aa Text
Read Next : Kerjasama Sebagai Wadah dalam Wujudkan Interprofessional Collaboration yang Efektif

Truk Rombongan Dari Pidie Terjun Kejurang, 4 Penumpang Meninggal dunia Dan 30 Lainnya Luka-luka

Selasa, 25 April 2023 | 20:22 WIB
header img
Truk Rombongan Wisata Asal Pidie Terjun Kejurang dilaweung - FOTO: iNews.id

PIDIEiNewsKutaraja.id - BREAKING NEWS!!! Duka mendalam yang dialami para korban rombongan asal pidie yang alami laka lantas tunggal satu mobil truck Hercules pengangkut rombongan wisata asal aceh pidie terjun kesisi kanan jurang sedalam 7 meter hingga menewaskan 4 orang dan 30 orang lainnya alami luka-luka di desa Baluee, Simpang Beutong (Lamlo), Aceh Pidie, Selasa (25/4/2023) Sekitar Jam 13.45 Wib.

Kejadian diinformasikan oleh pengendara,Pidoh pada iNewsKutaraja.id via Whatsapp. ia mengungkapkan laka lantas yang dialami mobil truk pengangkut rombongan wisata asal pidie ini melaju dengan kecepatan tinggi hingga tidak terkontrol dan terjun bebas ke samping kanan, marka jalan mingga korban berhamburan.

Diketahui, korban kecelakaan tersebut hendak berwisata ke Pantai Pasir putih Krueng Raya Aceh Besar. Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Besar, Ridwan Jamil, mengatakan pihaknya menerima informasi yang di sampaikan oleh personil dan kapolsek Mesjid Raya tentang adanya mobil Dum Truck yang kecelakaan lalu lintas.

"Sekitar 13.30 WIB menerima infonya, sebagian besar penumpang yang berada di dalam bak mobil yang terbuka mengalami luka-luka dan meninggal dunia," kata Ridwan Jamil.

Adapun korban yang meninggal tersebut yaitu, Rehan (14), Syakban (20), Saumi Ramadhan (16), Majibul (45), yang beralamat Kota Bakti, Kabupaten Pidie.

Sedangkan, ada 30 orang mengalami luka-luka. "Sebagian sedang di tangani di puskesmas Krueng Raya dan sebahagian lainnya akan dirujuk ke RSU-ZA Banda Aceh," jelas dia.

Ridwan menyampaikan, pada laporan awal yang diterima saat itu juga ada laporan tentang korban yang terjepit di dalam mobil sehingga butuh mesin pemotong besi agar korban dapat di evakuasi.

"BPBD Aceh Besar langsung menghubungi tim SAR untuk membantu dan mengerahkan alat pemotong besi agar korban yang masih terjepit di mobil untuk segera bisa di evakuasi," ungkapnya.

Sejauh ini, kata Ridwan, korban yang masih luka-luka masih terus dalam pendataan dikarenakan sebagian ada yang bisa ditangani di puskesmas dan lainnya harus dirujuk ke RSU-ZA Banda Aceh.

"Untuk data korban lainnya akan kita laporkan kembali sesuai perkembangan nantinya," Tutupnya.

Dari kejadian ini, pengendara yang akan melintasi area jalan pasir putih (Ujong Batee) menuju Laweng, Pidie atau sebaliknya, dihimbau agar teteap berhati-hati saat melintasi kawasan tersebut. selain kondisi ruas jalan yang begitu sempit, marka jalan yang banyak diduduki lubang juga patus diwaspadai dan tetap safety untuk menghindari terjadinya laka lantas.

 

Editor : Khairol Azmi.AR

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut