Keren, Said Mulyadi Menjadi Sosok Inspiratif Daerah

dani syah
Wakil Bupati Pidie Jaya Mendapat Penghargaan Sebagai Sosok Inspiratif Pembangunan Daerah (Foto: inews.id/ dani syah)

BANDA ACEH, iNewsKutaraja.id - Dinilai benar peduli dan konsen pada pembenahan kemiskinan di Kabupaten Pidie Jaya, Dr H Said Mulyadi SE MSi mendapatkan penghargaan sebagai sosok inspiratif Pembangunan Daerah di Pidie Jaya oleh Sebuah Koran Daerah tertua di Aceh, di gedung Dayan Dawood pada Jumat Malam (17 Maret 2023).

Said Mulyadi menjadi salah satu dari 60 Tokoh Inspiratif yang membangun daerahnya sebagai daerah Kabupaten Termuda di Aceh, dimana untuk Tahun 2022 lalu, dengan beragam programnya berhasil mangantarkan sebagai daerah yang berhasil menekan angka inflasi.

Pidie Jaya sendiri, dari data Bank Indonesia Aceh, berhasil mengendalikan inflasi hingga 6,29 persen atau kedua terbaik setelah Banda Aceh 6,92 persen dan Lhokseumawe ketiga terbaik setelah berhasil mengendalikan inflasi hingga 5,66 persen," kata Said Mulyadi.

Dan dengan penghargaan yang diperoleh Said Mulyadi ini, bukan berarti dirinya sendiri yang berjuang, bersama dengan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat Pidie Jaya, Orang nomor dua di Pidie Jaya ini mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang telah diberikan, hal ini mendorong untuk semakin memberikan sumbangsih bagi daerah Pidie Jaya agar semakin makmur.

Kepada iNewsKutaraja.id, Waled, sebutan akrab Said Mulyadi, terus mendorong sektor ekonomi masyarakat tumbuh semakin produktif serta meningkatkan nilai tambah di berbagai sektor perekonomian warga.

"Kita mendorong agar program pemberdayaan perekonomian melalui sektor pertanian lewat pengembangan tanaman holtikultura baik, jenis jagung, bawang merah, maupun cabai merah semakin diperbanyak," ujar Waled.

 

Dan adapun program utama lain yakni membantu masyarakat dengan membangun rumah layak tinggal menjadikan Kabupaten yang baru berusia 17 tahun ini semakin baik dari pada Kabupaten tetangga lainnya di Aceh.

 

 

Editor : T Dani

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network