MEUREUDU, iNewsKutaraja.id - Seluruh Kepala Keluarga (KK) warga desa Rhieng Mancang, Kecamatan Meureudu, Kabupaten Pidie Jaya, Jum'at (31/3/2023) Ratusan Paket bingkisan ini diberikan kepada seluruh KK di desa tersebut pada 8 Ramadhan 1444 H.
Bantuan bingkisan berupa gula 1kg, buah kurma dan sirup cap patung dari sumber dana Badan Usaha Milik Gampoeng (BUMG/BUMdes) desa Rhieng Mancang.
Intinya, bantuan bingkisan ini adalah dari bagi hasil Pendapatan Asli Gampong melalui usaha Badan Usaha Milik Gampong (BUMG/BUMdes) setempat.
Penyaluran bantuan bingkisan ini diberikan untuk meringankan beban warga setempat saat bulan suci ramadhan yang langsung diantarkan oleh kasi pemerintahan desa rhieng mancang bersama aparatur desa.
Keuchik Desa Rhieng Mancang, Ilyas Ismail yang didampingi Sekdes Fandi Irawan, Kasi Pem. Taufiq Mohc Yusuf Al dan perangkat desa lainnya, seperti yang diberitakan kepada iNewsKutaraja.id, mengatakan diantaranya usaha penyewaan Toko desa Dan Pangkalas Gal Elpiji Di Bawah BUMDES RIMA BERKAH yang hasilnya langsung masuk ke PAD desa tahun 2023.
Editor : Khairol Azmi.AR