get app
inews
Aa Read Next : Tak Hadiri Agenda Penyampaian Visi - Misi Paslon, Anggota DPRK Sesalkan Sikap Pemda Aceh Singkil

Bertahun Rusak, Kapolres Tambal Jalan Berlubang

Senin, 14 Oktober 2024 | 12:46 WIB
header img
Personil Polres Aceh Singkil menambal jalan lintas Singkil - Subulussalam, tepatnya di Desa Lae Butar, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Aceh Singkil. (Foto : Suparman Munthe)

Singkil.Kutaraja.iNews.id -  Meningkatkan keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam berlalu lintas, Polres Aceh Singkil melakukan penambalan jalan berlubang yang kerapkali tergenang air.

Jalan rusak itu berada di jalan lintas Singkil - Subulussalam, tepatnya di Desa Lae Butar, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Aceh Singkil.

Kapolres Aceh Singkil Suprihatiyanto,S.I.K. menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk mendukung kenyamanan dan ketertiban masyarakat dalam berlalu lintas melalui kolaborasi dengan pihak swasta dalam hal ini PT Socfindo Kebun Lae Butar.

“Kami berharap dengan adanya perbaikan jalan ini, masyarakat dapat merasa lebih aman saat melintasi jalur ini, dan aktivitas ekonomi di daerah ini dapat berjalan lebih lancar dimana seperti yang kita ketahui Kerusakan jalan di wilayah tersebut telah menjadi keluhan utama pengguna jalan, karena dapat membahayakan keselamatan dan menghambat arus lalu lintas,”Kata Kapolres Aceh Singkil, Senin (14/10/2024).

Selain memperbaiki kondisi jalan, kegiatan ini juga diharapkan dapat mempererat hubungan antara pihak kepolisian, perusahaan, dan masyarakat. 

"Kerja sama seperti ini penting untuk menciptakan sinergi yang baik demi kepentingan bersama,”tambah Kapolres.

Dengan adanya kegiatan perbaikan ini, diharapkan jalur lintas Singkil-Subulussalam dapat kembali aman dan nyaman untuk dilalui oleh masyarakat.

"Kita berharap jalan lintas itu kembali nyamam untuk dilalui, serta dapat mengurangi risiko kecelakaan yang sering terjadi akibat jalan berlubang,”tutup AKBP Suprihatiyanto.

Sementara itu, aksi sosial ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat, mengingat kondisi jalan yang telah lama berlubang dan dibiarkan tanpa perbaikan.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Aceh Singkil yang melibatkan Personel dan tim dari PT Socfindo kebun lae butar[.]

Editor : Didik Ardiansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut