get app
inews
Aa Read Next : Penyidik Serahkan Tersangka dan Barang Bukti Kasus RS Regional Aceh Tengah ke Jaksa

Sosok Tokoh Pejuang Kesehatan Masyarakat Aceh

Jum'at, 17 Maret 2023 | 22:36 WIB
header img
Anggota Dewan DPR Aceh yang konsen membantu Masyarakat dibidang Kesehatan Masyarakat

Karena Kiprahnya yang dinilai terus melakukan pengabdian, dr Purnama SP.OG, seorang Dokter yang sering berjibaku dengan kesehatan Ibu dan Anak kelahiran Kota Lhokseumawe mendapat apreasisasi dari sebuah Koran Terbesar di Aceh pada Jumat Malam (17 Maret 2023) di Gedung Dayan Dawood, Unsiah, Banda Aceh.

 

Anggota Dewan DPR Aceh dari Fraksi PKS, dikenal sebagai dokter yang begitu peduli pada kesehatan Ibu dan Anak di Aceh, Pria Kelahiran Kota Lhokseumawe pada tanggal 5 Maret 1978 ini, memiliki sebuah Mobil Ambulan khusus yang dilengkapi Mesin Ultrasonografi medis khusus Ibu Hamil.

 

Alasan menyediakan Mobil Ambulan yang khusus dilengkapi oleh mesin USG ini, dikarenakan setiap langkah beliau untuk melakukan kegiatan Bakti Sosial sekaligus meringankan beban masyarakat yang kesulitan menjangkau fasilitas kesehatan dari lokasi rumah.

 

"Terkadang Ibu Hamil kesulitan memeriksa kondisi Kandungan mereka karena terbatasnya transportasi serta jauhnya tempat tinggal mereka ke fasilitas kesehatan milik pemerintah, terlebih jika ada Ibu Hamil dengan kerentanan," ujar dr Purnama kepada rajapostinews.id.

 

Selain kepeduliannya pada keinginan memberikan sumbangsih pada dunia kesehatan, tingginya kematian Ibu dan Anak karena kasus stunting di Aceh menyentuh nurani dr Purnama untuk membantu pemerintah yang tiada kunjung selesai dalam bidang itu dengan mendirikan sebuah yayasan dibawah komandonya dengan Nama Purnama Care Foundation dengan gerakan peduli kesehatan Ibu Hamil dan Anak secara total.

 

Karena peranannya ini yang sangat konsen pada dunia kesehatan, Dokter Purnamapun mendapat perhatian oleh masyarakat, terlebih satu-satunya anggota Dewan yang memiliki jenjang pendidikan dokter spesialis ini duduk di kursi parlemen Aceh pada periode 2019 hingga periode 2024.

 

Pada malam penganugrahan award, dokter Purnama mendapat penghargaan award dalam bidang kesehatan, sosok tokoh yang peduli pada masalah kesehatan, penghargaan diberikan langsung oleh pimpinan redaksi serambi Indonesia Zainal Arifin M Nur. 

 

 Adanya penghargaan yang diperolehnya, dr Purnama menjadikan sebagai sebuah spirit baru untuk tetap konsen dalam bidangnya, terlebih kedepan tantangan dalam dunia medis juga masih sangat tinggi.

 

"Saya akan terus berjuang demi perbaikan kesehatan masyarakat Aceh guna mendapat pelayanan kesehatan yang lebih baik, dan mari sama-sama kita berjuang guna menjadikan masa depan Aceh lebih gemilang, khususnya dalam bidang kesehatan," ajak Purnama kepada seluruh pihak.

 

Dikalangan Masyarakat sendiri, Dokter Purnama dikenal sebagai sosok yang bersahabat dan peduli dengan kesehatan Rakyat, Yopi salah satu warga Bireuen mengaku senang dengan sosok dokter yang ringan membantu masyarakat, "Kita butuh sosok yang seperti ini, kalau saja tenaga medis kita berpikiran yang sama dengan Dokter Purnama, pastinya angka stunting dan kematian Ibu dan Anak tidak ada di Aceh," sebut Yopi karena senang dengan adanya dokter yang peduli dan dekat dengan Masyarakat.

 

Bagaimana menurut Sahabat Kutaraja.inews.id, anda tertarik berjuang bersama Dokter Purnama, ayo kita dukung Gerakan Menjaga Kesehatan dan Peduli Sehat bersama Dokter Purnama

Editor : T Dani

Follow Berita iNews Kutaraja di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut